Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Ingin Minum Kopi Susu saat Hamil, Bolehkah?

Ingin Minum Kopi Susu saat Hamil, Bolehkah?

Cek faktanya terlebih dahulu sebelum mengonsumsi kopi susu ya, Mom.

Kehamilan merupakan fase yang dilewati perempuan penuh dengan keputusan penting terkait kesehatan. Salah satu pertanyaan yang sering muncul di benak ibu hamil adalah seputar konsumsi kopi susu. 


Sebagai minuman yang populer dan nikmat, kopi susu menjadi perbincangan banyak orang, tak terkecuali di kalangan ibu hamil. Lantas, bolehkah ibu hamil minum kopi susu? Simak ulasan selengkapnya telah Willowbabyshop.com rangkum. 


Bolehkah Ibu Hamil Minum Kopi Susu?


Setiap jenis kopi memiliki kandungan kafein yang berbeda-beda. Berdasarkan anjuran dari The American College of Obstetricians and Gynecologist, ibu hamil masih diperbolehkan untuk mengonsumsi minuman berkafein seperti kopi susu. 


Jumlah kafein yang diperbolehkan bagi ibu hamil adalah kurang dari 200 mg per hari atau sekitar 237 ml (gelas kopi ukuran kecil).  Apabila mengonsumsi kafein melebihi jumlah tersebut, dapat memicu risiko buruk terhambatnya pertumbuhan janin atau bahkan keguguran. 


Dampak Buruk Ibu Hamil Mengonsumsi Kafein Berlebihan


Tidak hanya kopi susu, beberapa jenis minum lainnya seperti teh, cokelat, dan minuman berenergi juga mengandung kafein di dalamnya. Sama seperti kopi susu, ibu hamil jika ingin mengonsumsi makanan atau minuman berkafein pastikan untuk tidak melebihi takaran yang disarankan. 


Selain memberikan dampak buruk bagi janin, kandungan kafein yang berlebihan juga bisa membuat ibu hamil merasa sulit tidur, dada terasa berdebar, mengalami kecemasan, tremor, dan sering buang air kecil.


Terlalu banyak mengonsumsi minuman tinggi kafein juga dapat mengganggu saluran pencernaan dan berisiko membuat asam lambung menjadi naik. Dalam konteks jangka panjang, asam lambung bisa berdampak pada risiko keguguran, bayi lahir prematur, atau berat badan rendah.


Gantikan Kopi Susu dengan Minuman Sehat


Bagi Willow Mom yang setiap hari terbiasa mengonsumsi kopi susu, ada baiknya saat hamil mulai dibatasi dulu. Disarankan untuk tidak mengonsumsinya lebih dari dua cangkir gelas. Untuk menggantikan kopi susu, ibu hamil dapat memilih berbagai minuman sehat yang tidak mengandung kafein atau memiliki kadar kafein yang rendah. Berikut beberapa pilihan minuman sehat untuk ibu hamil:


  1. Air Putih
    Air putih adalah minuman terbaik untuk menjaga hidrasi dan mendukung kesehatan ibu hamil. Pastikan untuk minum cukup air setiap hari.
  2. Teh Herbal
    Teh herbal seperti peppermint, jahe, atau chamomile bisa menjadi pilihan yang baik. Pastikan untuk memilih teh herbal yang bebas kafein.
  3. Infused Water
    Buat air infus dengan menambahkan irisan buah-buahan segar seperti lemon, jeruk, atau buah beri ke dalam air. Ini memberikan rasa segar tanpa tambahan gula.
  4. Susu
    Susu adalah sumber kalsium yang penting. Pilih susu rendah lemak atau susu alternatif seperti susu almond, susu kedelai, atau susu oat. Pastikan untuk memilih yang diperkaya kalsium.
  5. Jus Buah Segar dan Alami
    Jus buah segar memberikan vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan. Hindari jus yang diberi tambahan gula dan pastikan untuk mengonsumsinya dengan bijak.
  6. Smoothies
    Buat smoothies dengan menggunakan buah-buahan segar, yogurt tanpa gula, dan es batu. Ini tidak hanya menyegarkan tetapi juga memberikan nutrisi tambahan.
  7. Minuman Berbasis Susu
    Minuman seperti smoothies berbasis susu yang dibuat dengan susu rendah lemak atau susu alternatif, bisa menjadi pilihan yang lezat dan bergizi.
  8. Minuman Berbasis Yoghurt
    Yoghurt yang rendah lemak atau yoghurt alternatif dapat dijadikan minuman yang lezat dan memberikan asupan kalsium yang baik.


Nah, jadi itu dia ulasan mengenai bolehkah ibu hamil minum kopi susu. Faktanya, ibu hamil boleh minum asalkan sesuai anjuran. Semoga informasinya membantu, ya, Mom!


Leave A Comment