Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Pakai Air Purifier untuk Cegah Gangguan Pernapasan Pada Anak

Pakai Air Purifier untuk Cegah Gangguan Pernapasan Pada Anak

Tahukah Moms, sebanyak 40% anak di seluruh dunia sudah menjadi perokok pasif. 


Anak yang jadi perokok pasif lebih rentan mengalami batuk dalam waktu lama, menderita sakit radang paru, dan asma. Bahkan sebanyak 165.000 orang anak di dunia meninggal setiap tahun karena penyakit paru terkait dengan paparan asap rokok.


Selain asap rokok, asap lain yang juga berbahaya untuk pernapasan anak adalah asap kendaraan bermotor dan asap biomassa. Asap kendaraan bermotor dihasilkan dari pembakaran bahan bakar minyak yang mengandung partikel berukuran sangat kecil <10 µm, yang dapat menyebabkan kerusakan paru bila terhirup, tidak hanya pada anak, tetapi juga orang  dewasa.


Anak yang tinggal di radius 500 meter dari jalan raya dengan tingkat polusi asap kendaraan bermotor tinggi memiliki fungsi paru yang lebih rendah dibandingkan dengan anak yang tinggal lebih jauh dengan paparan asap kendaraan. Hal ini menunjukkan paparan asap kendaraan bermotor menyebabkan gangguan di saluran napas dan gangguan fungsi paru pada anak.


Sedangkan asap biomassa yang merupakan asap domestik dihasilkan dari pembakaran kayu dan arang, misalnya untuk memasak di rumah tangga atau untuk menghangatkan ruangan. Anak- anak dengan paparan asap dari pembakaran biomassa ini juga lebih sering mengalami radang paru, asma, dan bronkhitis.


Paparan rokok yang bisa terjadi sejak anak dalam kandungan. Ibu yang merokok memiliki risiko  60-70 persen lebih tinggi untuk menderita asma. Begitu pula, pada ibu paparan yang banyak terkena asap kendaraan bermotor. Saat lahir anak lebih rentan mengalami keluhan saluran napas. Oleh karena itu, harus diingat bahwa pencegahan merupakan faktor penting yang harus dilakukan sejak dalam kandungan, setelah bayi lahir, bahkan hingga dewasa.


Klik di sini untuk pilihan air purifier di Willow Baby Shop.


Leave A Comment