Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Bahaya Cium Bibir Baby Newborn, Ini Dia Alasan Serta Tipsnya

Bahaya Cium Bibir Baby Newborn, Ini Dia Alasan Serta Tipsnya

“Ahh gemes banget deh bayinya, pengen banget cium!”

Bayi baru lahir memang sangat menggemaskan, apalagi jika ia adalah anggota keluarga baru, sebagai kerabat pasti tak tahan ingin mencium atau menggendongnya. Namun, jika badan sedang tidak fit, sebaiknya hindari berkontak langsung dengan bayi untuk mencegah tertularnya penyakit ya, Willow Mom.


Hampir semua orang pasti sangat senang akan kelahiran bayi. Bayi kecil dan menggemaskan ini akhirnya berhasil dilahirkan dengan sehat, sehingga pasti semua anggota keluarga ingin sekali untuk mengenalnya lebih dekat. Namun, bukan berarti bisa menyentuh, mencium, atau menggendong bayi baru lahir dengan bebas. Bahkan, mencium bayi di bibir memiliki efek yang fatal. Memang apa aja sih bahaya yang muncul? Yuk, simak ulasannya!


Bahaya Tersembunyi Saat Berkontak Langsung dengan Bayi


Mengutip kisah dari laman The Healthy, bayi berusia 18 hari meninggal dunia setelah ia tertular virus herpes. Awalnya saat dilahirkan, bayi ini tampak sangat sehat, tetapi kondisinya mendadak memburuk. Dan saat dokter melakukan pemeriksaan, diketahui bahwa bayi telah tertular virus herpes simplex.


Padahal, kedua orang tuanya tidak mengidap virus ini. Jadi, besar kemungkinan bahwa si bayi mendapatkannya dari paparan orang luar. Biasanya, virus ini tidak membahayakan nyawa orang dewasa, tetapi bisa menjadi serius dan mematikan pada bayi, terutama bayi baru lahir.


Itulah alasannya kenapa orang tua dilarang membiarkan orang-orang mencium dan menyentuh bayinya. Selain itu, sebagai orang luar juga sebaiknya menahan diri untuk tidak menyentuh bayi yang baru lahir demi mencegah mereka dari infeksi virus yang mungkin tanpa disadari menempel pada tubuh. Jika Willow Mom melihat gejala yang tidak wajar terjadi pada bayi baru lahir, maka jangan tunda untuk melakukan pemeriksaan di rumah sakit.


Menurut data kesehatan yang dipublikasikan oleh NSW Health, anak-anak berada pada peningkatan risiko terkena penyakit menular tertinggi. Ini dikarenakan sistem kekebalan tubuh yang belum berkembang dengan baik. Bayi dalam kondisi sakit atau dengan kelahiran prematur lebih tinggi tertular penyakit. Oleh karena itu, Willow Mom perlu membatasi kontak bayi dengan orang luar atau orang asing setelah beberapa minggu meninggalkan rumah sakit,


Jika ada tamu yang datang berkunjung ke rumah, pastikan para tamu sudah mencuci tangan dengan air hangat dan sabun setelah menyentuh bayi. Pastikan Willow Mom tidak menerima kunjungan teman ataupun kerabat yang sedang sakit. Hindari juga membawa bayi ke tempat ramai yang memiliki pendingin ruangan, seperti pusat perbelanjaan, stasiun, atau tempat umum yang sirkulasi udaranya tertutup.


Risiko yang Diperoleh Bayi dari Sentuhan dan Ciuman


Bahaya yang paling sering muncul ketika bayi sering dicium adalah penyakit infeksi. Pertukaran bakteri tersebut bisa membuat bayi sakit. Tindakan mencium bibir bayi dapat menjadi media penularan penyakit, baik secara kontak langsung, droplet (percikan liur), maupun airborne (partikel yang lebih kecil dari droplet yang bisa bertahan lama di udara). Berikut ini beberapa kondisi yang bisa terjadi pada bayi jika mereka berkontak langsung dengan orang lain melalui ciuman dan sentuhan:


  1. Bisa mengakibatkan herpes simplex virus 1 (HSV1)
  2. Reaksi alergi akibat makanan yang terkena dari bibir pencium
  3. Risiko kanker akibat terkena kandungan zat kimia yang berbahaya bagi bayi
  4. Infeksi saluran pernapasan
  5. Mononukleosis atau kissing disease
  6. Infeksi bakteri yang dapat menyebabkan gigi berlubang pada bayi
  7. Melemahkan sistem imun
  8. Infeksi tangan, kaki, mulut atau dikenal dengan HFMD


Tips yang Dapat Dilakukan Sebelum Kontak Langsung dengan Bayi


Karena sistem kekebalan tubuh bayi baru lahir belum berkembang secara sempurna. Maka, Willow Mom wajib untuk menjaga kebersihan agar bayi tidak tertular virus atau bakteri yang dapat berbahaya bagi kesehatannya. Lalu, bagaimana cara menjaga kebersihannya? Yuk, simak di bawah ini!


  1. Jika ingin mencium bayi, pastikan Willow Mom dalam keadaan bersih. Pastikan tangan dan wajah sudah dibersihkan dengan air mengalir dan sabun. Langkah ini dapat mengurangi jumlah bakteri yang menempel.
  2. Willow Mom dianjurkan tidak menggunakan kosmetik karena kandungan zat kimianya belum bisa diterima oleh kulit bayi baru lahir.
  3. Ketika Willow Mom ingin mencium bayi, usahakan tidak mencium pada area bibir ya. Ini dikarenakan bisa terjadi pertukaran bakteri yang berasal dari mulut mulut Willow Mom ke mulut bayi.


Yuk, jaga kesehatan dan kebersihan bayi baru lahir dan orang disekitarnya ya, Willow Mom! Jangan segan untuk memberitahu orang lain yang ingin mencium bibir si kecil demi mencegah penularan penyakit. Informasikan etika mencium atau menyentuh bayi yang benar dan aman kepada sahabat atau anggota keluarga sendiri ya, Willow Mom.


Leave A Comment