Meskipun umum terjadi, nyatanya batuk yang dialami oleh anak-anak dapat membuat mereka menjadi rewel dan susah tidur. Ini dikarenakan rasa tidak nyaman yang dirasakan oleh anak.
Saat anak mengalami batuk, ada banyak cara yang bisa Willow Mom lakukan untuk meringankan gejala batuk pada anak di rumah. Mulai dari menghindari anak dari paparan polusi udara, memperbanyak waktu istirahat anak, memberikan makanan yang sehat, dan memperbanyak cairan tubuh. Willow Mom bisa memberikan bahan alami untuk menurunkan gejala batuk yang dialami si kecil, salah satunya dengan madu. Selain rasanya yang manis, nyatanya madu memiliki banyak manfaat beragam bagi anak-anak.
Mengapa Madu Terpilih sebagai Obat Batuk?
Memberikan madu pada anak yang sedang mengalami batuk dinilai baik untuk mengurangi dan menurunkan gejala yang dirasakan, sehingga membuatnya merasa lebih baik dan nyaman. Hal ini dikarenakan madu mengandung antioksidan dan antimikroba yang menyebabkan penurunan gejala dan penyembuhan menjadi lebih cepat. Willow Mom bisa memberikan madu di malam hari sebelum tidur agar gejala batuk yang dialami segera membaik.
Amankah Madu sebagai Obat Batuk Anak?
Meskipun madu memiliki banyak manfaat yang menyehatkan, namun madu juga memiliki kandungan bakteri clostridium botulinum yang dapat menyebabkan bayi di bawah usia 1 tahun keracunan madu atau botulisme. Memang tidak salah memberikan madu sebagai obat batuk si kecil, namun aturan ini tidak berlaku untuk anak yang usianya masih di bawah 1 tahun. Selain itu, bayi seumuran ini juga berisiko tersedak karena kemampuan menelannya yang belum sempurna dan mencerna madu masih sulit bagi mereka.
Jadi, secara umum madu aman dikonsumsi oleh anak-anak yang berusia di atas 1 tahun. Namun, sebagai langkah paling aman dan bijak, Willow Mom bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum memberikan madu pada anak. Terutama kalau si kecil sedang menjalani pengobatan tertentu.
Dosis Madu sebagai Obat Batuk Anak
Walau tidak menimbulkan efek samping, namun dosis penggunaan madu sebagai obat batuk harus disesuaikan dengan umur dan ukuran tubuh si kecil. Salah satu cara paling aman dan mudah adalah memberikan madu pada anak dengan mencampurkannya dengan secangkir air hangat agar mudah dicerna oleh pencernaan si kecil. Dosis yang disarankan berdasarkan usia si kecil, yaitu:
- Balita 1 - 5 tahun: ½ sendok teh
- Anak 6 - 11 tahun: 1 sendok teh
- Anak 12 tahun ke atas: 2 sendok teh
Panduan lainnya adalah dengan memberikan ½ sendok teh per 11 kg dari berat badan anak, sebanyak 4-5 kali sehari. Jika batuk si kecil tergolong parah, maka hindari memberikan madu selagi anak sedang batuk. Tunggu batuk si kecil mereda, lalu bantu mereka untuk minum madu.
Pastikan Memilih Madu yang Aman untuk Anak
Nutribees adalah produk madu kesehatan dan kecerdasan yang dapat dikonsumsi anak dan keluarga untuk menjadi suplemen sehari-hari. Produk ini menjadi produk pertama di Indonesia yang memiliki kandungan gizi terlengkap, serta diproduksi menggunakan Sains Teknologi Herbal. Kandungan dari produk ini meliputi propolis, sari kurma, ekstrak jambu biji, omega 3, minyak zaitun, habbatussauda, vitamin C, temulawak, dan madu murni.
Mengkonsumsi Nutribees diklaim dapat memperbaiki nafsu makan, menambah berat badan, melancarkan pencernaan, membantu kecerdasan otak, meningkatkan daya tahan tubuh, serta memberikan si kecil perlindungan maksimal dari flu dan batuk. Yuk, ringankan gejala dan penyembuhan batuk si kecil dengan Nutribees Star Madu Anak ya, Willow Mom. Produk ini bisa didapatkan di store dan marketplace Willow Baby Shop.
Semoga bermanfaat ya, Willow Mom!
Same In Category
- Yuk, Siapkan Perlengkapan Musim Hujan untuk Si Kecil
- Yuk, Pelajari Cara Mempercepat Pembukaan 1 Ke 10 Agar Persalinan Lancar
- Yuk, Ketahui Posisi Tidur Bayi agar Tidak Gumoh!
- Yuk, Kenali Cara Mendeteksi dan Penyebab Bayi Terlilit Tali Pusar
- Yuk, Kenalan dengan Metode Gentle Birth!
- Yang Cepat Tak Selalu Baik, Ini Bahaya Bayi Duduk Sebelum Waktunya
- Willow Mom, Ini Dia Cara Mengatasi Biang Keringat Pada Bayi
- Waspadai Penyakit yang Timbul setelah Anak Berenang
- Waspadai Ancaman Hepatitis Akut Misterius yang Menyerang Anak
- Waspada! Mengenal Cacar Monyet, Wabah yang Berasal dari Afrika
Related Blogs By Tags
- Yuk, Siapkan Perlengkapan Musim Hujan untuk Si Kecil
- Yuk, Ketahui Posisi Tidur Bayi agar Tidak Gumoh!
- Yang Cepat Tak Selalu Baik, Ini Bahaya Bayi Duduk Sebelum Waktunya
- Waspadai Penyakit yang Timbul setelah Anak Berenang
- Waspadai Ancaman Hepatitis Akut Misterius yang Menyerang Anak
- Waspada! Kulit Bayi Rentan Infeksi Jamur saat Musim Hujan
- Waspada Obesitas pada Bayi, Ini Cara Mengatasinya!
- Wajib Intip! Gejala dan Cara Atasi Napas Grok Grok pada Bayi
- Wajarkah Bayi Suka Menggigit Selimut?
- Varian Omicron Sudah Sampai Surabaya, Ini Nutrisi Jaga Imun Anak Saran IDAI
Leave A Comment