Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Mengenal Asam Hipoklorit, Cairan Disinfektan yang Lebih Aman dari Alkohol

Mengenal Asam Hipoklorit, Cairan Disinfektan yang Lebih Aman dari Alkohol

Kandungan alkohol 70-75 persen bukan satu-satunya bahan pembunuh virus dan bakteri.

Ada juga Asam Hipoklorit atau HCIO yang dinilai lebih aman digunakan dan lebih efektif membasmi kuman.

Cairan HCIO atau Hypochlorous Acid adalah cairan disinfektan yang berisi air dan klorin.

Apabila HCIO disemprotkan, dia akan merusak fungsi pertumbuhan bakteri atau virus, sehingga dua patogen tersebut akan mati. Uniknya, reaksi akhir dari HCIO adalah perubahannya menjadi air garam sehingga tak mencemari lingkungan.

Beberapa bakteri yang akan mati bila terpapar HCIO adalah Escherichia coli, Candida albicans, dll. Sedangkan virus yang akan mati adalah MERS, SARS coronavirus, virus influenza, enterovirus, dan norovirus.

Konsentrasi HCIO yang mencapai 100-200 ppm bisa mematikan virus flu burung sesaat setelah penyemprotan. Sedangkan di konsentrasi 50 ppm bisa mematikan virus flu burung dalam waktu 3 menit.

Larutan HCIO harus disimpan di wadah buram, tertutup rapat, dan di tempat gelap yang tak terpapar sinar matahari. Karena sinar matahari langsung bisa mengubah HCIO menjadi air garam.

Leave A Comment