Welcome, Mom/Dad!
google_button Or please Login / Register!
Stimulasi Anak Belajar Makan Sendiri

Stimulasi Anak Belajar Makan Sendiri

Secara alamiah, bayi sudah memiliki naluri belajar makan sendiri saat berusia 8-9 bulan.

Agar mampu menggunakan jari-jarinya untuk mengambil makanan, bayi perlu distimulasi. Bayi perlu diberi kesempatan untuk memegang botol susunya sendiri, atau memegang camilannya sendiri.


Pada umumnya, di usia awal MPASI, bayi mulai suka menggigit benda. Sediakan teether yang dapat dipegang dan dimasukkan ke mulutnya.


Di usia 7-8 bulan, saat bayi sudah mulai mampu duduk stabil, mulai berikan porsi makan di meja agar ia mulai melakukan finger feeding. Semakin ia sering melakukan hal ini, maka akan semakin terampil memasukkan makanan ke mulut.


Di usia 9-12 bulan umumnya bayi sudah belajar minum dari cangkir. Saat waktu makan, berikan sedikit porsi makan di piring bayi serta sediakan sendok bayi untuk ia gunakkan. Biarkan bayi mencoba mengambil makanan dari sendoknya dan memasukkan ke mulutnya sendiri. Jangan membersihkan mulutnya saat ia sedang belajar makan sendiri. Berikan waktu untuk ia mengeksplorasi kemampuannya sendiri setelah selesai baru membersihkan mulutnya. Jika porsi makannya masih banyak, Anda dapat menyelesaikan makannya dengan menyuapinya. Dengan bertambahnya usia dan semakin ia sering melakukan hal ini, maka bayi akan lebih terampil untuk makan sendiri.

Leave A Comment